Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Blokir Sementara Kartu ATM BRI Pakai Internet Dan Mobile Banking

Kartu atm bri yang diblokir via internet banking atau BRI mobile adalah blokir sementara yang langsung bisa dibuka kembali. Pemblokiran hanya berlaku untuk kartu atm saja, sementara ebanking seperti sms banking, internet banking dan bri mobile masih aktif dan bisa digunakan. Gunakan cara blokir atm bri ini bila kamu lupa apakah kartu atmmu tertinggal dirumah atau kantor, atau istilahnya kamu belum yakin kalau atmmu telah hilang. Atau bila kartu atm-mu tertelan dan belum sempat hubungi call center bri untuk pemblokiran, maka sebaiknya kamu blokir terlebih dahulu pakai BRI Mobile atau IB BRI untuk sementara. Ingat! Pemblokiran kartu atm bri dari hp ini tidak disarankan untuk kartu yang sudah hilang dan tertelan. Untuk kartu atm bri yang sudah dipastikan hilang atau sudah dipastikan tertelan harus diblokir kembali via call center supaya kartunya dapat diganti.

Berikut ini adalah moment yang pas untuk blokir atm BRI Pakai HP:

  • Kartu atm-mu tertinggal di kamar kos dan takut temanmu akan menggunakannya
  • Kamu tidak yakin apakah kartu atmmu hilang atau hanya tertinggal dirumah
  • Kartu atm-mu baru tertelan dan kamu baru bisa menghubungi call center untuk pemblokiran setelah rumah. 
  • Kartu atm-mu baru hilang di jalan dan kamu baru bisa menghubungi call center setelah dirumah atau dikantor 
  • Seseorang mencuri kartu atm-mu dan kamu mau blokir dari hp dulu sebelum hubungi call center.
Pemblokiran kartu atm bri melalui hp baik via IB Bri atau BRI Mobile bukanlah pemblokiran seperti yang biasa dilakukan oleh call center. Blokir via hp masih bisa dibuka kembali dengan cara yang sama yaitu melalui hp. Kalau blokir dari call center, ebanking kamu juga akan terblokir dan kamu bisa menganti kartunya di kantor cabang terdekat.

Cara Blokir Sementara atm BRI Pakai Internet Banking


Blokir atm bri pakai internet banking

Langkah-langkah memblokir sama dengan langkah-langkah membuka kembali. Lihat gambar di atas! Silahkan buka aplikasi Internet BRI yang terinstall di smartphone kamu. Atau bukan Internet BRI langsung dari browser di komputer atau smartphonemu. 

Berikut ini cara blokir kartu atm bri dari Internet banking:

  • Login 
  • Pilih pelayanan 
  • Pilih enable/disable kartu
  • Pilih nomor rekening yang akan diblokir
  • Masukkan passwor iB bri dan klik ok
Untuk membuka kembali pemblokiran tersebut, ikuti langkah-langkah yang sama. Login, pilih pelayanan dan pilih enable/disable untuk membuka blokir. Karena pada saat tersebut kondisi kartumu berarti sudah disable dan kamu bisa meng-enable -kan kembali dengan menekan pilihan yang sama. 



Cara Blokir Sementara Atm BRI dari Bri Mobile Banking

Caranya tidak terlalu berbeda dengan pemblokiran menggunakan internet banking. Menu yang harus kamu akses adalah pelayanan nasabah dan memilih enable dan disable kartu. Untuk lebih jelasnya lihat langkah-langkah pemblokiran kartu atm bri di mobile banking berikut ini!

Berikut ini cara blokir sementara kartu atm bri via Bri Mobile:

  • Buka aplikasi BRI Mobile
  • Silahkan Login seperti biasa
  • pilih pelayanan nasabah 
  • pilih enable/disable kartu
  • Masukkan pin bri mobile kamu

Cara membuka blokir sementara atm bri dari hp adalah dengan menggunakan langkah-langkah yang sama. Masuk ke BRI mobile, Silahkan Login dan pilih pelayanan nasabah. Kemudian klik Enable/disable kartu untuk membuka blokirnya kembali.

Sekali lagi, pemblokiran kartu atm via ebanking, baik itu IB BRI atau BRI Mobile adalah pemblokiran sementara. Untuk kasus kartu atm yang sudah hilang dan tertelan, kamu tetap harus menghubungi call center bank BRI untuk memblokir permanent kartumu supaya bisa diganti di kantor cabang. Demikian informasi singkat mengenai cara blokir kartu atm bri pakai hp dan semoga bermamfaat. Tuliskan komentarmu pada kolom komentar di bawah!

Roy Passenger
Roy Passenger Selamat datang di Kartu Bank! Saya Roy Passenger. Baca Novelku di Google play Book, Yah! Klik Di Sini (Khusus Dewasa)