Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Kartu Atm Tidak Bisa digunakan setelah diganti, Normalkah Itu?

2 Bulan yang lalu, kartu atm saya tertelah. Kemudian, saya langsung menghubungi call center bank penerbit untuk memblokir kartu atm saya. Setelah diblokir, saya langsung pulang ke rumah. Besoknya, pagi-pagi sekali setelah kantor cabang bank Buka, saya langsung mengajukan pergantian kartu atm saya yang tertelan. Berikut adalah Dokumen yang saya bawa.
Gambar ilustrasi transaksi dengana kartu atm yang  baru diganti gagal
Ilustrasi Transaksi di mesin ATM


  • KTP (saya bawa Resi KTP, karena ektp Saya sampai sekarang belum selesai)
  • Buku Tabungan

Pertama sekali, saya menghampiri Pak security yang bertugas. Saya disuruh untuk mengisi formulir. Setelah selesai mengisi, saya menunggu antrian CS.

Hanya sekitar 1 Jam, saya sudah menerima dan membawa kartu atm yang Baru.

Kartu ATM Tidak Bisa dipakai setelah diganti


Saya langsung ke mesin ATM dan ternyata atm saya belum bisa digunakan. Kata Securitynya itu biasa terjadi. Kalau atm yang baru diganti biasanya baru bisa digunakan beberapa jam kemudian atau bahkan harus menunggu satu malam.

Akhirnya, hari itu saya belum bisa transaksi dan menunggu sampai ke esokkan harinya.

Pada ke esokan harinya, dengan persaaan yang tidak tenang saya mencoba melakukan transaksi dan ternyata transaksinya sudah berjalan normal. Transaksi saya berhasil.

Kesimpulan Kartu ATM yang diganti Tidak bisa digunakan

Bila kamu baru saja mengganti kartu atm dan tidak bisa digunakan, maka itu normal-normal saja. Silahkan menunggu beberapa jam atau kalau tidak buru-buru silahkan lakukan transaksi di ke-esokan harinya.

Apakah Kartu ATM yang baru diganti langsung bisa digunakan dan bagaimana Caranya?
Coba hubungi call center perbankan penerbit kartu atm anda dan sampaikan keperluan anda, kemungkinan anda bisa dibantu.


Roy Passenger
Roy Passenger Selamat datang di Kartu Bank! Saya Roy Passenger. Baca Novelku di Google play Book, Yah! Klik Di Sini (Khusus Dewasa)