Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Tutorial Cara Kredit Hp Online Tanpa Kartu Kredit di JD.ID Dengan Kredivo

Kredit hp di JD.ID tanpa kartu kredit
Sebenarnya Tutorial ini, Bisa kamu gunakan di toko Online Lainnya, atau untuk cicil jenis produk lainnya.

Kartubank Memilih JD.ID karena di sana lebih aman, Tidak ada seller-seller yang nakal. Artinya, semua di Jamin Ori, seperti semboyan mereka yang pasti sudah sering kamu dengar.

Kredit HP JD.ID dengan Kredivo


Pada Tutorial ini, Kita menggunakan Kredivo dengan jenis cicilan reguler. Maklum, HP yang akan kita beli adalah Hp yang mahal, jadi harus dicicil beberapa bulan.

Oke, Sebelum kita bahas lebih lanjut mengenai cara daftar cicilan reguler Kredivo. Kartubank Tuliskan syarat dan ketentuan umum untuk bisa mendaftar. Supaya kamu langsung berhenti baca dan cari info lain apabila tidak termasuk di kategori seperti di bawah ini:

Syarat  daftar Kredivo

  • Harus Warga Negara Indonesia (No Timor Leste, No Aussie, No Pinoy) :) 
  • Usia Minimal 18 Tahun (17 Tahun, 330 Hari? tetap tidak bisa. Harus 18 tahun) 
  • Usia Maksimal 60 Tahun. 
  • Tinggal di Jabodetabek, Surabaya, Medan, Kota Bandung, Semarang, Palembang dan Denpasar. Ditekankan adalah Domisili-nya yah. Jadi Kalaupun kamu masih pakai KTP papua tapi tinggalnya di Bandung, kamu bisa daftar. Atau Kamu KTP Jakarta Tapi Tinggal di Kalimantan, Kamu Belum bisa daftar. 
  • Gaji Perbulan minimal 3 Juta. 
Nah..Sudah Jelaskan syarat ketentuannya. Yang Lolos, Silahkan Lanjut Ke Tahapan Selanjutnya.

Supaya Hp bisa dicicil beberapa Bulan, Kita harus menggunakan Jasa Kredivo jenis cicilan reguler. Karena ada juga jenis yang lainnya, tetapi pembayarannya hanya 30 Hari.

Nah... Untuk bisa menikmati fasilitas Kredivo cicilan reguler kita memerlukan beberapa dokumen. Perhatikan dan siapkan terlebih dahulu dokumen-dokumen di bawah ini.

Dokumen yang dibutuhkan untuk daftar Kredivo Cicilan Reguler

  • KTP (WAJIB ADA) 
  • Kartu Keluarga 
  • STNK 
  • Rekening Koran 
  • Slip Gaji atau SPT bila kamu punya usaha 
Note; STNK bisa diganti dengan tagihan Telepon, TV Kabel, kartu Kredit

Nah Bila kamu bisa menyediakan dokumen di atas maka selanjutnya adalah proses pendaftaran. Ada dua cara pendaftaran Kredivo. Melalui aplikasi Kredivo di Android dan IOS atau melalui Website resmi Kredivo.

Menurut Kartubank, Pendaftaran rekomendasi adalah apabila anda memiliki langsung Aplikasinya. Selain untuk lebih mudah di setujui, memiliki aplikasi sendiri akan membuat anda mudah memantau transaksi di sana.

Jadi Langkah Selanjutnya adalah: Install Kredivo Di Smartphone Kamu. Caranya pasti sudah tahukan? Masuk ke Google Play search Kredivo.

- Kemudian Install.

Langsung Ya---

Cara Daftar Kredivo di Aplikasi Android

Buka Aplikasinya dan Geser-geser Halaman Promosi ke Kanan sampai Muncul Pilihan Daftar
Pilih Yang Ada Tulisan REGULER


Daftar Kredivo

Verifikasi dengan Facebook. Klik Verifikasi dengan Facebook, apabila kamu sudah install dan Login facebook maka tinggal klik Lanjutkan/continue. Tetapi bila kamu tidak install Facebook maka kamu harus login dengan username facebook Dulu. Catatan, Facebook kamu harus punya email yang konek ke facebook supaya bisa verifikasi dengan facebook.
  • Isi Dan lengkapi Data-Data Kamu, seperti email, Pendidikan terakhir, status pekerjaan, lama bekerja, gaji bersih, status perkawinan, Kemudian tekan Kirim.
  • Upload KTP. Kamu Foto ktp dulu (bukan fotocopy) dan upload. Di Sana sudah lengkap tombolnya. 
  • Upload dokumen yang lain seperti Kartu Keluarga, STNK, rekening Koran, dan slip gaji Kamu.
  • Hubungkan salah satu akun Online shop kamu, Bisa JD.ID atau yang lainnya yang punya alamat lengkap kamu di sana.
  • Setelah Itu Tekan Tombol Kirim. 
Tunggu proses Konfirmasi persetujuan Maksimal 1 x 24 Jam dari Kredivo.

Setelah Akun Kredivo Kamu di setujui. Proses selanjutnya adalah belanja HP-nya di JD.ID. Ikuti Langkah-langkah Berikut ini!

Tutorial Memilih Metode Pembayaran Kredivo di JD.ID

Buka aplikasi JD.ID di Hanphone kamu, atau supaya gambarnya lebih jelas, silahkan Gunakan website JD.ID
  • Log In terlebih Dahulu di JD.ID-nya, kalau kamu belum login. 
  • Pilih Handphone yang mau kamu beli 
  • Tekan Tombol Beli Sekarang 
  • Lengkapi alamat pengiriman bila alamatmu belum terdaftar 
  • Pilih Online Payment 
  • Geser Ke Bawah sampai ada Tulisan bayar sekarang 
  • Pilih Kredivo 
  • Pilih tenor atau Lama Cicilan Di Bagian Kiri Atas 
  • Masukkan Nomor handphone dan PIN Kamu 
  • Masukkan Kode OTP yang dikirim ke Handphone kamu 
  • Transaksi Sudah Selesai. Tinggal menunggu Barangnya di Kirim ke alamat kamu. 

Cara Mengecek Tagihan Kredivo

Untuk pengecekan tagihan kredivo bisa dilihat di aplikasi kredivo yang kamu install di Smartphone kamu. Atau melalui website kredivo dengan login terlebih dahulu.

Klik Transaksi dan Pilih Transaksi mana yang kamu Ingin Bayar. Klik Bayar.

Lihat nominal Tagihan nya. Untuk pembayaran, Bisa kamu lakukan melalui Indomaret atau Melalui Klick BCA, Mandiri dan Permata bank.


Baca cara cicil hp pakai kreditplus!
Roy Passenger
Roy Passenger Selamat datang di Kartu Bank! Saya Roy Passenger. Baca Novelku di Google play Book, Yah! Klik Di Sini (Khusus Dewasa)